Sabtu, 20 Januari 2018

Kisah Uttaran yang sedang tayang mulai membuat penggemarnya penasaran. Bagaimana kisah ini bisa begitu mempunyai episode yang panjang, dan ditayangkan dalam jangka waktu yang sangat lama di channel aslinya, Colors TV (1 Desember 2008 – 16 Januari 2015, dengan 1549 episode). Kisah apa sebenarnya yang diangkat dari awal sampai akhir, hingga penonton setianya tetap terpaku, seperti terhipnotis untuk terus mengikutinya?
Kau termasuk yang penasaran dengan kisah Uttaran ini kawans? Saat ini sudah masuk dalam situasi rumit dimana Tapasya tanpa di ketahui siapapun, kecuali Ichcha, menggantikan posisi Ichcha menikah dengan Veer. Sementara Ichcha yang memang mencintai Veer, harus berurai air mata menenangkan dirinya sendiri, harus menjauh dari lelaki yang dicintai dan juga mencintainya. Semua dilakukannya demi kebahagiaan sahabat dari masa kecil yang sudah dianggap saudara.
Uttaran, Meethi Mukta, Akash dan Vishnu
Konflik itu akan terus berlanjut, demi meyakinkan Tapsya bahwa Veer tidak akan mengejarnya, Ichcha rela menikah dengan adiknya Veer yang kebetulan juga jatuh cinta padanya. Orangtua Veer sampai gemas dengan dua anak laki-lakinya yang jatuh cinta pada seorang gadis yang sama, Ichcha.
Tapi, Tapasya dewasa bukan lagi sama dengan Tapasya kecil yang berhati luas, pikirannya sudah diracuni oleh hasutan Sumitra Devi/Nani, bahwa Ichcha adalah ular berbisa yang dibesarkan orangtua Tapasya, disayangi sebagai anak sendiri, yang akan merampas semuanya dari Tapasya. Kecemburuan Tapasya membuat Ichcha selalu tersudut dan juga mengalami KDRT.
Tapi, yang namanya cinta sejati, tentu tidak akan bisa dipisahkan oleh apapun. Begitu juga dengan kisah cinta di Uttaran ini. Setelah mengalami perjalanan panjang penuh air mata, tantangan dari berbagai pihak, cinta Veer dan Ichcha bisa bersatu kembali. Mereka sampai memiliki seorang putra bernama Yuvraj.
Sementara Tapasya, yang tetap menyimpan kebencian yang dalam pada Ichcha, walau juga menemukan kehidupan baru dengan Raghuvendra Pratap Rathore, dan juga memiliki seorang anak perempuan bernama Mukta. Ia tetap tidak peduli dengan keluarganya, ia sibuk sendiri dengan kehidupan dan kebenciannya. Ia meninggalkan semuanya.

https://dizaz.me/2015/12/17/sinopsis-lengkap-secara-umum-dan-akhir-kisah-uttaran-perjalanan-hidup-dari-persahabatan-dua-orang-gadis/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar